Langsung ke konten utama

Sejarah Gajah

Hasil gambar untuk gambar ular,panda,gajah
Gajah adalah mamalia besar dari famili Elephantidae dan ordo Proboscidea. Secara tradisional, terdapat dua spesies yang diakui, yaitu gajah afrika (Loxodonta africana) dan gajah asia (Elephas maximus), walaupun beberapa bukti menunjukkan bahwa gajah semak afrika dan gajah hutan afrikamerupakan spesies yang berbeda (L. africanadan L. cyclotis). Gajah tersebar di seluruh Afrika sub-SaharaAsia Selatan, dan Asia TenggaraElephantidae adalah satu-satunya famili dari ordo Proboscidea yang masih ada; famili lain yang kini sudah punah termasuk mamut dan mastodon. Gajah afrika jantan merupakan hewan darat terbesar dengan tinggi hingga 4 m dan massa yang juga dapat mencapai 7.000 kg. Gajah memiliki ciri-ciri khusus, dan yang paling mencolok adalah belalai atau proboscis yang digunakan untuk banyak hal, terutama untuk bernapas, menghisap air, dan mengambil benda. Gigi serinya tumbuh menjadi taring yang dapat digunakan sebagai senjata dan alat untuk memindahkan benda atau menggali. Daun telinganya yang besar membantu mengatur suhu tubuh mereka. Gajah afrika memiliki telinga yang lebih besar dan punggung yang cekung, sementara telinga gajah asia lebih kecil dan punggungnya cembung.
Gajah merupakan hewan herbivora yang dapat ditemui di berbagai habitat, seperti sabana, hutan, gurun, dan rawa-rawa. Mereka cenderung berada di dekat air. Gajah dianggap sebagai spesies kunci karena dampaknya terhadap lingkungan. Hewan-hewan lain cenderung menjaga jarak dari gajah, dan predator-predator seperti singaharimauhyena, dan anjing liar biasanya hanya menyerang gajah muda. Gajah betina cenderung hidup dalam kelompok keluarga, yang terdiri dari satu betina dengan anak-anaknya atau beberapa betina yang berkerabat beserta anak-anak mereka. Kelompok ini dipimpin oleh individu gajah yang disebut matriark, yang biasanya merupakan betina tertua. Gajah memiliki struktur kelompok fisi-fusi, yaitu ketika kelompok-kelompok keluarga bertemu untuk bersosialisasi. Gajah jantan meninggalkan kelompok keluarganya ketika telah mencapai masa pubertas, dan akan tinggal sendiri atau bersama jantan lainnya. Jantan dewasa biasanya berinteraksi dengan kelompok keluarga ketika sedang mencari pasangan dan memasuki tahap peningkatan testosterondan agresi yang disebut musth, yang membantu mereka mencapai dominasi dan keberhasilan reproduktif. Anak gajah merupakan pusat perhatian kelompok keluarga dan bergantung pada induknya selama kurang lebih tiga tahun. Gajah dapat hidup selama 70 tahun di alam bebas. Mereka berkomunikasi melalui sentuhan, penglihatan, penciuman, dan suara; gajah juga menggunakan infrasonik dan komunikasi seismik untuk jarak jauh. Kecerdasan gajah telah dibandingkan dengan kecerdasan primata dan cetacea. Mereka tampaknya memiliki kesadaran diri dan menunjukkan empati kepada gajah lain yang hampir atau sudah mati.
Gajah afrika digolongkan sebagai spesies yang rentan oleh International Union for Conservation of Nature (IUCN), sementara gajah asia diklasifikasikan sebagai spesies terancam. Salah satu ancaman terbesar bagi gajah adalah perdagangan gading yang memicu perburuan liar. Ancaman lain adalah kehancuran habitat dan konflik dengan penduduk setempat. Di sisi lain, gajah digunakan sebagai hewan pekerja di Asia. Dulu mereka pernah digunakan untuk perang; kini, gajah seringkali dipertontonkan di kebun binatang dan sirkus. Gajah dapat dengan mudah dikenali dan telah digambarkan dalam seni, cerita rakyat, agama, sastra, dan budaya populer.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejarah Monyet

Monyet  adalah istilah untuk semua anggota  primata  yang bukan  prosimia  ("pra-kera", seperti  lemur  dan  tarsius ) atau  kera , baik yang tinggal di  Dunia Lama  maupun  Dunia Baru . Hingga saat ini dikenal 264 jenis monyet yang hidup di dunia. Tidak seperti kera, monyet biasanya berekor dan berukuran lebih kecil. Monyet diketahui dapat belajar dan menggunakan alat untuk membantunya dalam mendapatkan makanan. Pengelompokan monyet bersifat  parafiletik , karena monyet Dunia Lama ( Cercopithecoidea ) sebenarnya lebih dekat kekerabatan genetiknya dengan kera (Hominidae), daripada monyet Dunia Baru ( Platyrrhini ). Monyet terbesar adalah  mandrill . Beberapa monyet dalam bahasa sehari-hari juga sering disebut sebagai kera. Beberapa monyet telah dimanfaatkan manusia sebagai hewan timangan atau hewan untuk membantu pekerjaan sehari-hari.  Monyet ekor panjang  ( Macaca fascicularis ) adalah hewan yang p...

Sejarah Koala

Pada umumnya, banyak dikatakan bahwa kata  koala  berasal dari bahasa  Australia pribumi yang berarti  tidak minum . Koala sebenarnya  minum  air tetapi sangat jarang karena makanannya, daun  ekaliptus , sudah mengandung cukup  air  sehingga koala tidak perlu turun dari  pohon  untuk minum. Koala dapat ditemukan di sepanjang pesisir timur Australia mulai dari  Adelaide  sampai ke  Semenanjung Cape York , dan sampai jauh ke  pedalaman  karena terdapat curah hujan yang cukup untuk mendukung hutan yang cocok bagi koala.

Sejarah Panda

Panda Raksasa  ( Ailuropoda melanoleuca ,  berarti  "Kaki-kucing hitam-putih";  Hanzi sederhana :  大熊猫 ;  Hanzi tradisional :  大熊貓 ;  Pinyin :  dà xióng māo ;  Jyutping :  daai6 hung4 maau1 ,  berarti  "kucing beruang besar") [1]  atau diringkas  Panda , adalah seekor  mamalia  yang biasanya diklasifikasikan ke dalam keluarga  beruang , [2]   Ursidae , yang merupakan hewan asli  Tiongkok  Tengah. Panda Raksasa tinggal di wilayah pegunungan, seperti  Sichuan  dan  Tibet . Pada setengah  abad ke-20  terakhir, panda menjadi semacam  lambang negara Tiongkok , dan sekarang ditampilkan pada  uang emas  negara tersebut.